Monday, May 24, 2010

Foto Skijäger (Pasukan Ski) Nazi Jerman

Acara kompetisi ski Jerman. Yang di kanan adalah Hermann Hölter (pangkat terakhir Generalleutnant dan Kepala Staff 20.Gebirgs-Armee), sementara di tengah adalah perwira penghubung Finlandia


 Leutnant (pangkat terakhir Oberleutnant) Eugen Kastner dari Grenadier-Regiment 316 / 212. Infanterie-Division di front Volkhov, Uni Soviet. Dia mengenakan jaket kamuflase bolak-balik musim dingin yang biasa disebut sebagai Umkehrbare Winteranzug (Winter Reversible Camo Parka), dengan bagian abu-abunya berada di luar sedangkan bagian putihnya di dalam. Di bagian lengan terjahit insignia pangkat yang biasa dinamakan sebagai tarn-dienstgradabzeichen. Tampaknya foto ini diambil saat Kastner akan melakukan patroli, yang terlihat dari peralatan ski yang dikenakannya serta senapan mesin MP40 (lengkap dengan kantong amunisi) yang tersampir di dadanya. Di latar belakang tampak jalan kereta api dengan bantalan kayu yang melewati belantara Volkhov. Tidak ada keterangan kapan foto ini diambil. Foto ini sendiri merupakan salah satu dari 500+ foto peninggalan Oberleutnant Kastner, dan sekarang menjadi koleksi pribadi Akira Takiguchi




Anggota Skijäger-Brigade 1 dengan Winterausrüstung (pakaian musim dingin) dan Sturmgewehr 44, sedang beristirahat sambil makan, merokok, minum oplosan dari feldflasche (kantong air lapangan), dan bahkan ada juga yang ngorok! Mereka adalah salah satu pengguna pertama dari senapan mesin yang mempunyai nama lain MP44 tersebut, dan karenanya tidak heran jika terdapat beberapa modifikasi lapangan untuk mempermudah pemakaiannya, terutama saat sedang berseluncur menggunakan ski. Sebagai contoh adalah foto pertama yang memperlihatkan sling ganda untuk StG 44, sebuah peranti sederhana yang baru digunakan oleh militer Inggris awal tahun 1990-an setelah diperkenalkannya SA80! Metode membawa senjata seperti ini kebanyakan dilakukan bila kemungkinan bertemu musuh besar. Foto ini dibuat di Rusia tanggal 21 Maret 1944 oleh Kriegsberichter Etzhold dari PK (Propaganda-Kompanie) 670


Barisan skijäger


Menggendong kamerad sambil menuruni gunung


Anggota Alpenkorps bersama dengan skinya dan pelindung mata


Anggota Alpenkorps sedang belajar bermain ski


Latihan Gebirgsjäger di atas salju. Dua orang paling kanan memegang senapan mesin MP38


Acara kompetisi ski yang digelar SS Polizei di Skeikampen, Norwegia (kemungkinan musim dingin tahun 1940/1941). Jenderal jangkung di tengah adalah SS-Brigadeführer und Generalmajor der Polizei August Edler von Meyzsner (yang saat itu menjadi BdO (Befehlshaber der Ordnungspolizei) di Norwegia. Di sebelah kanan Meyzsner adalah perwira SD, yang kemungkinan berpangkat SS-Hauptsturmführer


Masih dari acara kompetisi ski yang digelar SS Polizei di Norwegia (kemungkinan musim dingin tahun 1940/1941). Orang berkacamata di tengah adalah Reichskomissar Norwegia Josef Terboven. Dia dan sebagian besar orang dalam foto ini mengenakan bergmütze (topi gunung) di kepalanya, dengan orang di kanan mengenakan yang ada versi bunga Edelweiss-nyaAcara kompetisi ski yang digelar SS Polizei di Norwegia (kemungkinan musim dingin tahun 1940/1941). SS-Brigadeführer August Edler von Meyszner (Befehlshaber der Ordnungspolizei Norwegen) berfoto bersama salah seorang peserta. Di sebelah kanannya (terpotong) tampaknya adalah ajudannya, yang terlihat dari schützenschnur yang melintang di seragamnya


Generalfeldmarschall Werner von Blomberg (kiri) bersama dengan tim ski Olimpiade Jerman


Grup ski Jerman. Di sebelah kiri adalah Generalfeldmarschall Werner von Blomberg dan Generaloberst Werner Freiherr von Fritsch




Jarang-jarang nih liat SD (Sicherheitsdienst) maen ski!


Tidak selalu yang namanya Skijäger kemana-mana membawa ski dan memakai pakaian tebal. Lah gimana kalau tiba musim panas, semi atau gugur? Maka mereka akan menjadi pasukan Gebirgs (biasa), seperti halnya para prajurit dari Divisi Skijäger ke-1 yang sedang bertempur di rawa Pripet Rusia bulan Januari-Februari 1944 di atas


Seorang prajurit Skijäger, dalam balutan seragam kamuflase putih musim dingin, sedang meneropong keadaan sekitar. Di sebelahnya siap sedia senapan mesin MP-40


Bersantai dulu di salju sambil berfoto bersama perlengkapan utama


Pasukan ski Gebirgsjäger.Tampaknya berbahagia sekali mereka!


Sukarelawan Waffen-SS asal Norwegia bernama Sødermann yang berasal dari Divisi Gunung SS ke-6 "Nord". Dia sedang melakukan patroli di atas ski bersama kawannya yang bernama Brøbe
Lukisan dari Eduard Dietl. Disini digambarkan dia sedang bermain ski dengan memakai sarung tangan rajutan wol bermotif
General der Infanterie Joachim von Kortzfleisch sedang asyik bermain ski dengan balutan seragam musim panas!

 
Oberst Hans von Schlebrügge (kanan). Perhatikan bahwa dia memakai sarung tangan wol hasil tenunan tangan dengan motif yang "rame"! Sarung tangan model seperti ini bukanlah hal yang langka didapati dan umumnya dipakai oleh anggota Gebirgsjäger yang ditugaskan di Norwegia atau Finlandia. BTW, Schlebrügge dijuluki sebagai "bapaknya pasukan ski Jerman"!
 
Ini adalah standar pembungkus sepatu Wehrmacht untuk keperluan bermain ski atau Flachland (hiking/cross-country). Alat ski yang digunakan mempunyai dudukan khusus untuk sepatu ini, dan si prajurit cukup memasukkan knobelceher-nya ke pembungkus yang telah disediakan


Sepatu yang digunakan untuk ski flachland ini merupakan salah satu di antara perlengkapan khusus yang disediakan untuk batalyon-batalyon pasukan Jäger yang dibentuk tahun 1942. Ski flachland bentuknya lebih pendek dibandingkan dengan ski Alpine. Penggunaannya telah disebutkan secara mendetail dalam buku "Die Deutschen Skijäger" karya Georg Günter


Diagram sepatu ski flachland


Sumber :
Buku "Allgemeine-SS: The Commands, Units & Leaders of the General SS" : Mark C. Yerger

Foto koleksi Bundesarchiv Jerman
Foto koleksi pribadi Akira Takiguchi
www.commons.wikimedia.org
www.feldgrau.net
www.forum.axishistory.com
www.panzergrenadier.net
www.wehrmacht-awards.com
www.worldwartwozone.com
www.ww2photomuseum.com

No comments:

Post a Comment