Sunday, May 20, 2012

Identifikasi Baris medali (Feldspange / Ordenspange)

FELDSPANGE (PITA MEDALI) SATU BARIS


Generalmajor Carl Anders. Dari kiri ke kanan: 1914 Eisernes Kreuz II. Klasse, Hamburgisches Hanseatenkreuz / Hesse Allgemeines Ehrenzeichen fur Tapferkeit, Ehrenkreuz für Frontkämpfer, Wehrmacht- Dienstauszeichnung IV. Klasse, Österreichische Kriegserinnerungsmedaille mit Schwertern, dan Königlich Ungarische Kriegserinnerungsmedaille mit Schwertern


 Generalleutnant Helmuth Beukemann (9 Mei 1894 - 13 Juli 1981) mengawali karir militernya sebagai Fahnenjunker di Kaiserliche Armee pada tahun 1914, sebelum ikut berpartisipasi dalam Perang Dunia Pertama. Setelah perang usai dia melanjutkan karirnya di Reichswehr (1919-1935) dan Wehrmacht (1935-1945). Dia dianugerahi medali Ritterkreuz des Eisernen Kreuzes pada tanggal 14 Mei 1941 sebagai Oberst dan Kommandeur Infanterie-Regiment 382 / 164.Infanterie-Division, sebagai penghargaan atas prestasinya memimpin resimennya dalam penyerbuan ke Yunani. Unitnya selalu menjadi ujung tombak dari divisinya, dan meraih kesuksesan dalam mengatasi benteng Yunani di dekat Meg Palas. Beukemann melanjutkan gerak maju pasukannya, dan berhasil merebut kota Xanthi dari tangan musuh pada tanggal 8 April 1941. Atas usahanya tersebut, XXX. Armeekorps dan 50. Infanterie-Division leluasa menyeberangi sungai Nestos. Tidak cukup sampai disana, Beukemann bahkan memandu langsung tembakan flak, artileri dan senjata anti-tank dalam usahanya menguasai Bukit 785 (Benteng Chinos) yang merupakan bagian dari Garis Metaxas. Serbuan Infanterie-Regiment 382 yang dipimpin langsung oleh komandan resimennya berperan besar dalam membuat Satuan Darat Yunani di Masedonia Timur menyerah kepada pasukan Jerman pada tanggal 10 April 1941.  Beukemann dipromosikan menjadi Generalmajor pada tanggal 1 November 1942 dan Generalleutnant pada tanggal 1 Mei 1943. Dia tercatat menjadi Komandan 75. Infanterie-Division (15 September 1942 - 10 Juli 1944) dan Division z.b.V. 539 (4 September 1944 - 9 Mei 1945). Dalam foto ini Beukemann mengenakan pita Ritterkreuz des Königlicher Preußen Hausordens von Hohenzollern mit Schwerter di kancing seragamnya. Sementara itu untuk identifikasi baris medalinya adalah, dari kiri ke kanan: 1939 spange zum 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse; Ritterkreuz des Königlicher Preußen Hausordens von Hohenzollern mit Schwerter; Hamburgisches Hanseatenkreuz; Braunschweigisches Kriegsverdienstkreuz II.Klasse; Ehrenkreuz für Frontkämpfer; Dienstauszeichnung I. Klasse; Dienstauszeichnung III. Klasse; Königlich Ungarische Weltkriegserinnerungsmedaille mit Schwertern; Königlich Bulgarische Weltkriegserinnerungsmedaille mit Schwertern; serta Italienisches Silberne Tapferkeitsmedaille


 General der Panzertruppe Sigfrid Henrici: Dari kiri ke kanan: 1939 spange zum 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse, Königlicher Hausorden von Hohenzollern, Ehrenkreuz für Frontkämpfer, Wehrmacht- Dienstauszeichnung 25, Wehrmacht- Dienstauszeichnung 12, dan Medaille zur Erinnerung an den 1. Oktober 1938 (Sudetenmedaille)


 Generalmajor Dr.rer.pol. Otto Korfes (23 November 1889 - 24 Agustus 1964) adalah anak pastor yang memilih jalur militer sebagai pilihan karirnya dengan menjadi Fahnenjunker di 3. Magdeburgische Infanterie-Regiment Nr. 66 tanggal 17 Maret 1909. Dia bertempur secara khusus di Front Barat dalam perang Dunia I dan kemudian meneruskan karir di Reichswehr pada tahun 1920. Korfes meneruskan studi doktoratnya di bidang Sosial-Politik dan lulus pada tahun 1923. Setelah sempat bekerja di Reichsarchiv Potsdam (dan menikahi putri pimpinannya!), Korfes masuk kembali ke Wehrmacht yang baru diaktifkan pada tanggal 1 Juni 1935 sebagai Major der Reserve. Jenjang karirnya semakin meningkat, dan begitu juga pangkatnya: Komandan Batalyon tahun 1937, Komandan Resimen tahun 1938, dan Komandan Divisi tahun 1942. Dia dianugerahi Ritterkreuz des Eisernen Kreuzes dalam Pertempuran Stalingrad pada tanggal 22 Januari 1943 sebagai Generalmajor dan Kommandeur 295.Infanterie-Division / LI.Armeekorps / 6.Armee / Heeresgruppe Don. Hanya beberapa hari kemudian (31 Januari 1943), Korfes menyerahkan diri pada pasukan Rusia yang mengepung kota tersebut. Dalam tahanan dia berbalik berkhianat terhadap tanah airnya dengan menjadi anggota organisasi anti-Nazi berhaluan komunis, Nationalkomitee Freies Deutschland (NKFD). Setelah Perang Dunia II usai dia bertugas di Kasernierte Volkspolizei (KVP) Jerman Timur - yang merupakan cikal-bakal Nationale Volksarmee (NVA) - dari tanggal 1 Oktober 1952 s/d 31 Maret 1956. Medali dan penghargaan yang bisa kita lihat dalam foto ini : di leher tergantung Ritterkreuz, sementara di saku kiri di bawah Reichsadler adalah Deutsches Kreuz in Gold. Pita yang terselip di kancing kedua adalah Medaille Winterschlacht im Osten 1941/42 (Ostmedaille), dan pin yang tersemat di saku kanan adalah 1939 spange zum 1914 Eisernes Kreuz I.Klasse. Baris pita medalinya, dari kiri ke kanan: 1939 spange zum 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse, Ritterkreuz des Königlicher Preußen Hausordens von Hohenzollern mit Schwertern, Braunschweig Kriegsverdienstkreuz mit Bewarungsabzeichen, Ehrenkreuz für Frontkämpfer 1914/1918, dua buah Wehrmacht-Dienstauszeichnung, Medaille zur Erinnerung an den 1. Oktober 1938, dan Cruces del Mérito Militar (Spanyol)



Generaloberst Erwin von Witzleben (Oberbefehlshaber 1. Armee) dalam sebuah foto studio tanpa keterangan waktu dan tempat. Yang jelas, foto ini diambil sesudah dia dianugerahi medali Ritterkreuz des Eisernen Kreuzes (24 Juni 1940), tapi sebelum dipromosikan menjadi Generalfeldmarschall (19 Juli 1940). Identifikasi untuk baris medalinya, dari kiri ke kanan: 1914 Eisernes Kreuz I.Klasse, Ritterkreuz des Königliche Preussischen Hausordens von Hohenzollern mit Schwertern, Königliche Bayerischer Militär-Verdienstorden IV.Klasse mit Schwertern, Fürstlich Reussisches Ehrenkreuz III.Klasse mit Schwertern und mit der Krone, Hamburgisches Hanseatenkreuz, Ehrenkreuz für Frontkämpfer 1914-1918, Schlesischer Adler-Orden 2.Stufe, serta Königliche Preussischen Dienstauszeichnungskreuz

-----------------------------------------------------------------------------

FELDSPANGE (PITA MEDALI) DUA BARIS

 
 
SS-Obergruppenführer und General der Waffen-SS Josef "Sepp" Dietrich (Kommandierender General I. SS-Panzerkorps "Leibstandarte") santai membaca koran Kuncung sambil ngobrol dengan Heinrich Hoffmann yang merupakan fotografer pribadi Adolf Hitler. Foto diambil di Berghof/Berchtesgaden musim semi tahun 1944. Dietrich mengenakan Kampfwagen-Erinnerungsabzeichen (World War I Tank Badge) di seragamnya. Dalam Perang Dunia Pertama dia memang pernah bertugas di 13. Bayerische Sturmpanzer-Kampfwagen-Abteilung sebagai seorang gunner, menggunakan tank Mk IV Inggris hasil rampasan (Februari-November 1918). Dietrich mencicipi pertempuran menggunakan tank tersebut dalam tiga pertempuran: Rheims (Juni 1918), Soissons (Juli 1918) dan Cambrai (Oktober 1918). Selain medali tersebut, terdapat juga Gemeinsames Flugzgeugführer- und Beobachter-Abzeichen in Gold mit Brillanten serta Goldenes Parteiabzeichen. Untuk baris pita medalinya yang panjang, kita bisa identifikasi baris atas (9 pita), dari kiri ke kanan: 1939 spange zum 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse; Medaille "Winterschlacht im Osten 1941/42" (Ostmedaille); Bayerische Militär-Verdienstkreuz III.Klasse mit Krone und Schwerter; Österreich-Ungarn Tapferkeitsmedaille; Ehrenkreuz für Frontkämpfer 1914/1918; Schlesischer Adlerorden II.Klasse; Bayerische Dienstauszeichnung III.Klasse; serta dua buah Wehrmacht-Dienstauszeichnung. Baris bawah (9 pita): Dienstauzeichnungen der NSDAP in Silber; Dienstauzeichnungen der NSDAP in Bronze; Deutsche-Olympiaehrenzeichen II.Klasse; Medaille zur Erinnerung an den 13. März 1938; Medaille zur Erinnerung an den 1. Oktober 1938 mit Spange “Prager Burg"; Grande Ufficiale dell’Ordine dei Santi Maurizio e. Lazzaro (dengan dua mahkota); Grande Ufficiale dell’Ordine della Corona d’Italia (dengan tiga mahkota); Grande Ufficiale dell’Ordine Militare di Savoia (dengan dua mahkota); serta Ordinul "Coroana României" Mare Ofițer



Generalleutnant Hans von Donat (6 Juli 1891 - 11 Juni 1992). Baris medali atas, dari kiri ke kanan: 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse; Ehrenkreuz für Frontkämpfer; Ritterkreuz II.Klasse des Königlich Württembergische Friedrichs-Ordens mit Schwertern; Kaiserliche Türkischer Eiserner Halbmond (Ḥarp Madalyası); Kaiserliche Türkische Silberne Liakat-(Verdienst-) Medaille mit Schwertern; Hamburgisches Hanseatenkreuz; Kaiserlich und königlich Österreichisches Militär-Verdienstkreuz III.Klasse mit der Kriegsdekoration; serta Baltenkreuz. Baris medali bawah, dari kiri ke kanan: Kriegsverdienstkreuz II.Klasse mit Schwertern; Medaille “Winterschlacht im Osten 1941/42”; Wehrmacht Dienstauszeichnung I.Klasse; Wehrmacht Dienstauszeichnung III.Klasse; Österreichische Weltkriegserinnerungsmedaille mit Schwertern; Königliche Ungarische Weltkriegserinnerungsmedaille mit Schwertern; serta Königliche Bulgarische Weltkriegserinnerungsmedaille mit Schwertern. Sementara itu, di saku seragam sebelah kiri terpasang Baltenkreuz, sementara di saku seragam sebelah kanan adalah 1939 spange zum 1914 Eisernes Kreuz I.Klasse serta Ḥarp Madalyası (Eiserner Halbmond / Gallipoli Star)


 
Foto studio Erwin von Witzleben sebagai Generalfeldmarschall (Marsekal Lapangan). Selain medali Ritterkreuz des Eisernen Kreuzes di lehernya, terdapat pula Medaillenleiste (baris medali) yang terdiri dari dua baris di atas saku seragam. Sebagai identifikasinya, baris atas dari kiri ke kanan: 1.1939 spange zum 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse; 2.Ritterkreuz des königliche Preussen Hausordens von Hohenzollern mit Schwerten; 3.Königlich Bayerische Militär-Verdienstorden IV.Klasse mit Schwertern; 4.Reussisches Ehrenkreuz III.Klasse mit der Krone und Schwertern; 5.Hamburgisches Hanseatenkreuz; 6.Ehrenkreuz für Frontkämpfer; 7.Schlesischer Adler-Orden II.Stufe; dan 8.Deutsches Schutzwall-Ehrenzeichen. Baris bawah dari kiri ke kanan: 9.Wehrmacht-Dienstauszeichnung I.Klasse mit Eichenlaub (40 jahre); 10.Wehrmacht-Dienstauszeichnung III.Klasse; 11.Deutsches Olympia-Ehrenzeichen I.Klasse; 12.Medaille zur Erinnerung an den 1. Oktober 1938; 13.Ordine della Corona d'Italia (Italian Order of the Crown, Grand Officer class); 14.Magyar Érdemrend (Hungarian Merit Order); dan 15.Yugoslavian Order of the White Eagle, Grand Officer class?

-----------------------------------------------------------------------------

ORDENSPANGE (BARIS MEDALI)

Generalleutnant Friedrich Bergmann (10 Mei 1883 - 21 Desember 1941) adalah jenderal sepuh Wehrmacht yang sudah berusia 56 tahun saat Perang Dunia II pecah di tahun 1939. Pengalamannya sebagai seorang perwira artileri kawakan membuat jasanya masih diperlukan oleh OKH (Oberkommando des Heeres), dan Bergmann kemudian didapuk sebagai Komandan 27. Infanterie-Division (1 Januari 1937 - 8 Oktober 1940) dan 137. Infanterie-Division (8 Oktober 1940 - 21 Desember 1940), walaupun dia seharusnya sudah memasuki masa pensiun. Dia sendiri ikut berpartisipasi dalam penyerbuan Jerman atas Polandia (1939), Prancis (1940) dan Uni Soviet (1941). Kepemimpinan Bergmann di medan tempur membuatnya dianugerahi Deutsches Kreuz in Gold (German Cross in Gold) pada tanggal 19 Desember 1941, hanya dua bulan setelah medali tersebut untuk pertama kalinya diperkenalkan sebagai "jembatan" dari Eisernes Kreuzes (Iron Cross) ke Ritterkreuz (Knight's Cross). Tragisnya, sang jenderal tua hanya sempat dua hari saja menikmati statusnya sebagai DKiGträger (peraih Deutsches Kreuz in Gold), karena pada tanggal 21 Desember dia terbunuh dalam pertempuran saat pasukan Rusia melakukan serangan balik di wilayah Syavki, dekat Kaluga, yang terletak di perbatasan Moskow. Foto ini sendiri diambil di masa sebelum Perang Dunia II sewaktu Bergmann masih berpangkat Generalmajor (1 Maret 1936 - 28 Februari 1938). Dia terlihat mengenakan achselschnur (Aiguillette) sebagai pelengkap dari seragam peninggalan Reichswehr berkancing delapan yang dikenakannya. Di bagian bawah seragam tersemat medali 1914 Eisernes Kreuz I.Klasse (Iron Cross 1st Class) peninggalan Perang Dunia Pertama, sementara untuk identifikasi baris medali di atasnya adalah, dari kiri ke kanan: 1.1914 Eisernes Kreuz II.Klasse (Iron Cross 2nd Class); 2.Königlicher Hausorden von Hohenzollern, Kreuz der Ritter mit Schwertern (Royal House Order of Hohenzollern, Knights' Cross with Swords); 3.Bayerischer Militärverdienstorden IV.Klasse mit der Krone und den Schwertern (Bavarian Order of Military Merit 4th Class with Crown and Swords); 4.Ehrenkreuz für Frontkämpfer (Honor Cross for Combatants); 5.Prinzregent-Luitpold-Medaille (Prince Regent Luitpold Medal); 6.Dienstauszeichnung der Wehrmacht 1.Klasse (Armed Forces Service Award 1st Class 25 years); 7.Dienstauszeichnung der Wehrmacht 3.Klasse (Armed Forces Service Award 3rd Class 12 years); 8.Österreichisches Militärverdienstkreuz III.Klasse mit der Kriegsdekoration (Austrian Military Merit Cross 3rd Class with War Decoration); serta 9.Magyar Háborús Emlékérem, dikenal di Jerman dengan nama Ungarische Weltkriegs-Erinnerungsmedaille (Hungarian War Commemorative Medal)


 Generalmajor (Luftwaffe) Wolfgang von Gronau (25 Februari 1893 - 18 Maret 1977) mengenakan seragam parade, lengkap dengan Achselschnur (aiguillette) serta Großer Ordensschnalle (baris medali). Di lehernya dia mengenakan Japanese Order of the Rising Sun 3rd Class yang dipadukan dengan Deutsche Olympia-Ehrenzeichen (German Olympic Games Decoration) 1st Class. Baris medalinya, dari kiri ke kanan: 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse, tidak diketahui, Ehrenkreuz für Frontkämpfer 1914/1918, Ritterkreuz des Königlich Preußischen Hausordens von Hohenzollern (ohne Schwerter), Wehrmacht-Dienstauszeichnung III. Klasse (12 jahre), serta Japanese 2600th National Anniversary Commemorative Medal. Persis di bawahnya, dari kiri ke kanan: Abzeichen für Marine Flugzeugführer auf Seeflugzeugen (1913), 1914 Eisernes Kreuz I.Klasse, dan Grand Officer of the Order of the Crown of Italy (Großoffizierskreuz des Kgl. Italien. Ordens der Krone)


 Charakter als Generalmajor Wolf Wilhelm Albrecht von Klewitz/Cleewitz (23 Desember 1873 - 5 Februari 1961) bergabung dengan Angkatan Darat kekaisaran Jerman tahun 1893 dan ikut berpartisipasi dalam Perang Dunia Pertama. Posisi yang pernah ditempatinya: Abteilungschef im Waffen- und Munitionsbeschaffungsamt (1918), Artillerie-Offizier der Festung Glatz (1919), Abteilungschef im Reichswehrministerium (1922), serta Kommandeur 1. Artillerie-Regiment (1927). Pangkat aktif terakhirnya adalah sebagai Oberst yang diraihnya tahun 1925, sementara pangkat kehormatan "Charakter als" Generalmajor (Artillerie) didapatkannya tahun 1927, tahun yang sama dimana dia pensiun (27 Desember 1927). Pada tanggal 1 Juli 1938 dia ditempatkan sebagai "zur Verfügung" (pensiunan militer yang dipanggil kembali untuk menjalankan tugas aktif) tapi tidak pernah merasakan bertugas dalam Perang Dunia II. Dalam foto ini kita bisa melihat baris medalinya yang memperlihatkan, dari kiri ke kanan: 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse; Ritterkreuz des königlichen Hausordens von Hohenzollern mit Schwertern; Königreich Preußen "Apfelorden"; Ritterkreuz des Königlich-Sächsischen Albrechts-Orden mit Schwertern; Herzogtum Braunschweig Heinrich des Löwen-Orden; Ritterkreuz des Sächsische Herzogtümer Hausorden, Preußisches Dienstauszeichnungskreuz; serta Kaiser Wilhelm I. 1897 Erinnerungsmedaille. Dua medali yang terdapat di bawahnya adalah 1914 Eisernes Kreuz I.Klasse dan Verwundetenabzeichen 1918 in Schwarz


 General der Infanterie Baptist Kniess (17 April 1885 - 10 November 1956) saat masih berpangkat Major di Reichsheer (1 Desember 1928 - 1 April 1933). Baris medalinya disusun dengan gaya Bavaria, dari kiri ke kanan: königlicher bayerische Militär-Verdienstorden 4.Klasse mit Schwertern und der Krone; 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse; Bayerische Prinzregent-Luitpold-Medaille; Bronzene Medaille Verdienstorden vom Deutschen Adler IV. Klasse mit Krone und Schwertern; serta Großherzogliche hessische goldene Verdienstmedaille des Ludwigsordens mit der Inschrift: "Für Tapferkeit". Medali terakhir biasa dipasang oleh para mantan anggota Bayerische 5. Infanterie-Regiment Großherzog Ernst Ludwig von Hessen. Generaloberst Eduard Dietl juga merupakan anggota resimen ini dan mempunyai medali yang sama


 
 
Major Reichsheer (pangkat terakhir Generalmajor) Siegfried Mummenthey (1886-1976). Identifikasi baris medalinya, dari kiri ke kanan: 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse, Ritterkreuz des Königlicher Preußischer Hausorden von Hohenzollern mit Schwertern, Fürstlich Lippischer Kriegsverdienstkreuz, Fürstlich Lippischer Hausorden Ehrenkreuz IV.Klasse 2.Abteilung mit Schwertern, Ritterkreuz I.Klasse des Königlich Württembergischen Friedrichs-Ordens mit Schwertern, dan Ritterkreuz II.Klasse des Königlich Sächsischen Albrechts-Ordens. Sementara itu, medali yang tersemat di bawah 1914 Eisernes Kreuz I.Klasse adalah Fürstlich Lippischer Kriegsehrenkreuz für heldenmütige Tat 1914


SS-Obersturmführer Max Wünsche sebagai ajudan Adolf Hitler dalam pembukaan acara Tag der Deutschen Kunst (Day of the German Art Festival) di Münich tanggal 14 Juli 1939. Di paling kiri adalah ajudan Hitler lainnya SS-Gruppenführer Julius Schaub, sementara di belakangnya (memakai seragam Gauleiter) adalah Adolf Wagner, Gauleiter München-Oberbayern dari tahun 1929 sampai dengan kematiannya di tahun 1944. Foto diambil oleh fotografer pribadi Hitler Hugo Jaeger. Identifikasi baris medali yang dikenakan oleh Schaub, dari kiri ke kanan: Ehrenkreuz des Weltkrieges 1914-1918 mit Schwertern, Deutsche Olympia-Ehrenzeichen II.Klasse, Medaille zur Erinnerung an den 13 März 1938, Medaille zur Erinnerung an den 1 Oktober 1938 mit Spange mit Prager Burg, Medaille zur Erinnerung an die Heimkehr des Memellandes, serta Ehrenzeichen des Deutschen Roten Kreuzes II.Klasse

Hauptmann Herbert Schob (12 Mei 1915 - 5 April 1981) adalah jagoan udara Luftwaffe dengan 34 kemenangan terkonfirmasi (6 selama Perang Saudara Spanyol dan 28 dalam Perang Dunia II) dalam lebih dari 300 misi tempur. Dalam foto ini dia memakai Achselschnur yang melintang di seragamnya serta menggambrengkan semua medali dan penghargaan yang telah diraihnya. Tergantung di leher adalah Ritterkreuz des Eisernen Kreuzes (9 Juni 1944). Di kiri kita bisa melihat Deutsches Kreuz in Gold (14 April 1942) dan Spanienkreuz in Gold mit Schwertern. Di kanan atas ada Frontflug-Spange für Schlachtflieger und Zerstörer dan di bawahnya adalah Eisernes Kreuz I. Klasse serta Flugzeugführerabzeichen. Baris medali di kanan tengah, dari kiri ke kanan: Eisernes Kreuz II. Klasse, Ostmedaille, Luftwaffe Dienstmedaille, Cavaliere dell'Ordine della Corona d'Italia (Italian Order of the Crown 5th Class/Knight), Medalla Militar (Spanish Military Medal), dan Medalla de la Campaña 1936−1939 (Spanish Medal for the Campaign of 1936−1939). Dia juga tercatat meraih Ehrenpokal der Luftwaffe (27 November 1941)


 
SS-Brigadeführer und Generalmajor der Waffen-SS Hans Schwedler (17 Oktober 1878 - 2 Mei 1945). Identifikasi baris medalinya, dari kiri ke kanan: 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse, Preussische Ritterkreuz des Hausordens von Hohenzollern mit Schwertern, Hamburgisches Hanseatenkreuz, Ehrenkreuz des Weltkrieges 1914-1918 mit Schwertern, Preussische Dienstauszeichnungkreuz I.Klasse Südwestafrika Denkmünze für Kämpfer, Preussische Kaiser Wilhelm Erinnerungsmedaille 1897, serta Bulgarisches Militärverdienstorden für Tapferkeit IV.Klasse. Sementara di bawahnya adalah 1914 Eisernes Kreuz I.Klasse dan Verwundetenabzeichen 1918 in Schwarz


 
Generalmajor Günther Weichhardt (3 Maret 1897 - 28 Juni 1941) ikut berpartisipasi dalam Perang Dunia Pertama dengan pangkat terakhir sebagai Leutnant di Infanterie-Regiment Nr.91. Foto ini diambil pada tahun 1935 oleh studio Atelier-OU "H. Besser", dan memperlihatkan Weichhardt sebagai seorang Hauptmann di Infanterie-Regiment 16. Sang perwira kelahiran Oldenburg ini terbunuh dalam pertempuran hanya beberapa hari setelah Unternehmen Barbarossa (penyerbuan Jerman atas Uni Soviet) dimulai, tanggal 28 Juni 1941. Saat itu pangkatnya sudah mencapai Oberst dan bertugas sebagai Komandan Infanterie-Regiment 551. Secara anumerta pangkatnya kemudian dinaikkan menjadi Generalmajor. Foto ini memperlihatkan tiga medali yang dikenakan di seragam parade yang dikenakannya: 1914 Eisernes Kreuz I.Klasse, Oldenburgische Friedrich-August Kreuz I.Klasse, serta DRL-Sportabzeichen. Selain itu, terdapat juga Ordenspange (baris medali) yang berisikan, dari kiri ke kanan: 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse, Ritterkreuz des Königlicher Preußischer Hausorden von Hohenzollern mit Schwertern, Ritterkreuz der Oldenburgische Hausorden mit Schwertern, Oldenburgische Friedrich-August Kreuz II.Klasse mit Bandspange "Vor dem Feinde", serta Österreichische Militärverdienstkreuz


Foto ini diperdagangkan di ebay dan diduga kuat palsu, sementara si SS-Hauptsturmführer sendiri identitasnya masih diragukan. Penempatan cahayanya yang kontras banyak terdapat di foto-foto duplikat dan semacamnya. Selain itu, foto ini adalah buatan firma Friedrich Kolb sedangkan Kolb, Rossing-Leipzig dan Gert Hartmann diketahui merupakan sumber dari begitu banyak foto palsu atau kopian yang beredar di pasaran. Yang jelas, kalau memang dia asli, maka foto ini setidaknya dibuat pasca perang. Tentu saja kita tidak akan membahas asli atau tidaknya foto ini melainkan fokus pada medali-medali yang terpampang di seragamnya. Baris medali, dari kiri ke kanan: Eisernes Kreuz 2. klasse; SS-Dienstauszeichnung 4. klasse (4 jahre); Medaille zur Erinnerung an den 13. März 1938 (Anschluss Austria); Medaille zur Erinnerung an den 1. Oktober 1938 (Sudetenland Anschluss); Medaille zur Erinnerung an den Olympia Berlin 1936; Орден за Военна Заслуга (Order of Military Merit Bulgaria) 5th Class alias 1st Grade; dan Suomen Valkoisen Ruusun ritarikunta (Order of the White Rose Finlandia) Officer Grade. Sekarang ke bagian medali di saku kanan, searah jarum jam dari atas: Abzeichen des SA treffens Braunschweig 1931; SA-Wehrabzeichen; Verwundetenabzeichen in Schwarz; dan Deutsches Reichsabzeichen für Leibesübungen (biasa disingkat DRL Badge). Terakhir adalah di saku kiri di bawah Schützenschnur: Badge of the Romanian Sports Organization


Sumber :
Foto koleksi pribadi Glenn Jewison
www.auctionzip.com
www.forum.axishistory.com
www.gmic.co.uk

www.lexikon-der-wehrmacht.de
www.life.com
www.wehrmacht-awards.com

No comments:

Post a Comment