Friday, October 31, 2014

Foto 11. Infanterie-Division

PERAIH RITTERKREUZ

 
Hauptmann Artur Bahr (14 November 1920 - 27 November 1944) bergabung dengan Infanterie-Ersatz-Bataillon 44 pada tahun 1940. Sebagai seorang perwira, Bahr berkali-kali mempertontonkan keberanian di depan musuh dalam memimpin pasukannya menyelesaikan tugas-tugas yang dibebankan kepada mereka, terutama dalam Pertempuran Jembatan Kirishi pada musim panas 1944 dan pertempuran defensif di Kurland. Pada tanggal 25 November 1944 Bahr terluka parah setelah pecahan artileri Soviet menghantam lengan dan abdomennya. Dua hari kemudian dia meninggal akibat luka-lukanya di Hauptverbandplatz Eglieni, Latvia. Sebagai penghargaan atas keberaniannya, Bahr dianugerahi Ritterkreuz des Eisernen Kreuzes secara anumerta tanggal 3 Desember 1944 sebagai Oberleutnant dan Chef 7.Kompanie / II.Bataillon / Grenadier-Regiment 44 / 11.Infanterie-Division / I.Armeekorps / 18.Armee / Heeresgruppe Nord. Pangkatnya juga dinaikkan secara anumerta menjadi Hauptmann pada tahun 1945. Medali dan penghargaan lain yang diterimanya: Eisernes Kreuz II.Klasse (5 September 1941); Eisernes Kreuz I.Klasse (25 Juli 1943); Anerkennungsurkunde des Oberbefehlshaber des Heeres (30 Juli 1941); Infanterie-Sturmabzeichen (1 Agustus 1941); Medaille Winterschlacht im Osten 1941/42 (12 Agustus 1942); Verwundetenabzeichen in Silber (28 Maret 1944); Nahkampfspange in Bronze (27 Juli 1944); serta Ehrenblattspange des Heeres (25 November 1944)



Sumber :
www.ritterkreuztraeger.info

No comments:

Post a Comment