Sunday, August 28, 2016

Foto 295. Infanterie-Division

DIVISIONSKOMMANDEUR

Otto Korfes (16 November 1942 - 31 Januari 1943)
Generalmajor Dr.rer.pol. Otto Korfes (23 November 1889 - 24 Agustus 1964) adalah anak pastor yang memilih jalur militer sebagai pilihan karirnya dengan menjadi Fahnenjunker di 3. Magdeburgische Infanterie-Regiment Nr. 66 tanggal 17 Maret 1909. Dia bertempur secara khusus di Front Barat dalam perang Dunia I dan kemudian meneruskan karir di Reichswehr pada tahun 1920. Korfes meneruskan studi doktoratnya di bidang Sosial-Politik dan lulus pada tahun 1923. Setelah sempat bekerja di Reichsarchiv Potsdam (dan menikahi putri pimpinannya!), Korfes masuk kembali ke Wehrmacht yang baru diaktifkan pada tanggal 1 Juni 1935 sebagai Major der Reserve. Jenjang karirnya semakin meningkat, dan begitu juga pangkatnya: Komandan Batalyon tahun 1937, Komandan Resimen tahun 1938, dan Komandan Divisi tahun 1942. Dia dianugerahi Ritterkreuz des Eisernen Kreuzes dalam Pertempuran Stalingrad pada tanggal 22 Januari 1943 sebagai Generalmajor dan Kommandeur 295.Infanterie-Division / LI.Armeekorps / 6.Armee / Heeresgruppe Don. Hanya beberapa hari kemudian (31 Januari 1943), Korfes menyerahkan diri pada pasukan Rusia yang mengepung kota tersebut. Dalam tahanan dia berbalik berkhianat terhadap tanah airnya dengan menjadi anggota organisasi anti-Nazi berhaluan komunis, Nationalkomitee Freies Deutschland (NKFD). Setelah Perang Dunia II usai dia bertugas di Kasernierte Volkspolizei (KVP) Jerman Timur - yang merupakan cikal-bakal Nationale Volksarmee (NVA) - dari tanggal 1 Oktober 1952 s/d 31 Maret 1956. Medali dan penghargaan lain yang diterimanya: 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse (1916) und I.Klasse (1916); Ritterkreuz des Königlicher Preußen Hausordens von Hohenzollern mit Schwertern; Braunschweig Kriegsverdienstkreuz mit Bewarungsabzeichen; Ehrenkreuz für Frontkämpfer 1914/1918; Wehrmacht-Dienstauszeichnung; Medaille zur Erinnerung an den 1. Oktober 1938; Cruces del Mérito Militar (Spanyol); 1939 spange zum 1914 Eisernes Kreuz II.Klasse und I.Klasse; Medaille Winterschlacht im Osten 1941/42 (1942); serta Deutsches Kreuz in Gold (11 Januari 1942). Korfes juga mendapatkan medali khusus selama masa baktinya di Jerman Timur: Vaterländischer Verdienstorden der DDR in Silber 1959 anlässlich seines 70. Geburtstages; Ernst-Moritz-Arndt-Medaille 1957; dan Medaille für Kämpfer gegen den Faschismus 1933 bis 1945

-----------------------------------------------------------------------------------

Dari kiri ke kanan: Oberstleutnant im Generalstab Gerhard Dissel (Ia Erster Generalstabsoffizier 295. Infanterie-Division), General der Panzertruppe Friedrich Paulus (Oberbefehlshaber 6. Armee), dan Generalmajor Rolf Wuthmann (Kommandeur 295. Infanterie-Division). Dari bulan Agustus 1942 s/d Januari 1943, 295. Infanterie-Division berada di bawah komando 6. Armee yang bertempur di Stalingrad (sampai akhirnya menemui kehancuran di kota tersebut). Foto ini sendiri kemungkinan besar diambil saat Paulus mengadakan kunjungan ke markas divisi tersebut. Sebagai fotografernya adalah supir dari Divisionskommandeur Wuthmann yang tidak diketahui namanya


Dari kiri ke kanan: Generalleutnant Rudolf Dinter (Kommandeur 295. Infanterie-Divsion) dan Oberst Alexander Möckel (Kommandeur Grenadier-Regiment 517). Foto ini sendiri diambil di wilayah Åndalsnes, Norwegia. Tidak ada keterangan kapan diambilnya, tapi setidaknya dalam rentang waktu antara tanggal 1 April 1944 (promosi pangkat Generalleutnant untuk Divisionskommandeur Dinter) sampai dengan tanggal 27 Juli 1944 (pengambil-alihan komando 295. Infanterie-Division oleh Generalleutnant Karl-Ludwig Rhein). Pada saat itu, divisi tersebut - yang merupakan hasil pembentukan kembali setelah musnah di Stalingrad - beroperasi di Norwegia sampai dengan akhir Perang Dunia II


Sumber :
www.forum.axishistory.com
www.geocities.ws
www.wehrmacht-awards.com

No comments:

Post a Comment