Reithose / Kavalleriehose (Celana Kavaleri / Penunggang Kuda) adalah celana yang biasa digunakan oleh anggota pasukan kavaleri atau penunggang kuda. Bentuknya sendiri sama saja dengan celana perwira standar Wehrmacht yang mengegelembung di bagian samping, hanya saja di bagian selangkangannya dilapisi oleh bahan kulit. Fungsinya sendiri adalah untuk meminimalisir aus/robek di bagian kain celana saat terjadi gesekan dengan pelana atau punggung kuda
Upacara penganugerahan Ritterkreuz des Eisernen Kreuzes untuk Oberstleutnant Alfred-Hermann Reinhardt (Kommandeur Infanterie-Regiment 421 / 125.Infanterie-Division). Sebagai pengalung medali di leher Reinhardt adalah Generalmajor Wilhelm "Willi" Schneckenburger (Kommandeur 125. Infanterie-Division). Reinhardt menerima medali bergengsi tersebut pada tanggal 4 Desember 1941, sebagai penghargaan atas pencapaian resimen yang dipimpinnya dalam operasi pengepungan pasukan Soviet di Kiev. Melalui penguasaan wilayah Tarasovka yang strategis pada tanggal 20 September 1941, pihak Jerman mampu mencegah ratusan ribu Tentara Merah yang berusaha kabur dari Kantong Kiev yang terkepung. Berkali-kali pihak musuh berusaha menerobos keluar melalui jalan satu-satunya yang masih terbuka, dan berkali-kali pula usaha mereka digagalkan oleh aksi heroik Letkol Reinhardt dan anakbuahnya. Pada akhirnya, 452.700 pasukan Rusia yang terkepung menjadi tawanan perang pihak Jerman, ditambah lagi dengan 43 divisi yang musnah, 2.600 meriam artileri yang menjadi rampasan perang, sementara hanya 15.000 orang yang berhasil meloloskan diri keluar dari kepungan! Pertempuran Kiev (7 Juli - 26 September 1941) sendiri tercatat sebagai pengepungan terbesar dalam sejarah. Foto-foto lain dari upacara penganugerahan Ritterkreuz untuk Oberstleutnant Reinhardt bisa dilihat DISINI
Sumber :
Foto koleksi Jim Haley
www.richter-historica.de
No comments:
Post a Comment