Thursday, October 3, 2013

Album Foto Messerschmitt Me 321 dan Me 323 "Gigant"

MESSERSCHMITT ME 321

 Dalam gerak majunya yang tak tertahankan di Rusia di musim panas dan gugur 1941, pasokan suplai untuk satuan-satuan panzer terdepan Wehrmacht menjadi masalah serius yang membuat pusing para pengambil kebijakan di markas besar karena sangat sedikitnya jalan aspal yang berada dalam kondisi bagus ditambah lagi sangat kurangnya jalur kereta api yang tersedia. Pada bulan Oktober 1941, 6. Panzer-Division mendapat sebagian pasokan suplainya dari udara melalui pesawat glider Messerschmitt Me 321 "Gigant". Mesin udara raksasa ini mempunyai bentang sayap 55m dan mampu membawa muatan sampai 21,5 ton yang disimpan dalam ruang kargo seluas ruangan kereta api!

--------------------------------------------------------------------------------

MESSERSCHMITT ME 323

 Sebuah Messerschmitt Me 323 Gigant “C8+FN” dari 4./Transportgeschwader 5 (TG 5) di Front Timur di musim dingin 1943/1944. Perhatikan pita kuning di bagian badan dan bawah sayapnya. Mesinnya ditutupi oleh kain terpal dan dihangatkan oleh kipas yang meniupkan udara panas demi menjaganya tetap bekerja di tengah suhu yang membekukan. Baling-balingnya dicat putih, begitu juga huruf individu pesawat “F”. Pada saat foto ini diambil, pesawat-pesawat dari II./TG 5 tak lagi dilengkapi dengan nomor taktis


Keadaan di dalam pesawat Messerschmitt Me 323 "Gigant" saat terbang di atas Tunisia, Afrika Utara, bulan Desember 1942. Seorang awak pesawat mengenakan schwimmweste kapuk model awal dan juga sedang memegangnya. Dia tampaknya memakai topi jenis "Hermann Meyer" di kepalanya


Sumber :
Buku "The 6th Panzer Division: 1937-45" karya Oberst a.D. Helmut Ritgen
Majalah "Luftwaffe im Focus" edisi no.1 tahun 2002
Foto koleksi Bundesarchiv Jerman
www.commons.wikimedia.org 

No comments: