Sd.Kfz.251/7
Ausf. D, SS-Panzer-Regiment 5/5.SS-Panzer-Division “Wiking”. Meskipun
kendaraan tersebut umumnya digunakan oleh batalyon zeni Divisi “Wiking”,
tapi Resimen Panzer ke-5 juga mempunyai beberapa kendaraan dari jenis
ini pada saat foto di atas diambil, yaitu di antara pertempuran di Kovel
dan Chelm di Bug bulan Juli 1944. Perhatikan bahwa dalam foto di kanan,
Panther yang kelihatan di bagian kiri yang dilengkapi dengan tambahan
pijakan kayu yang dipasang menopang bagian lambung adalah Panther R02
milik komandan SS-Panzer-Regiment 5, SS-Obersturmbannführer Johannes
Mühlenkamp. Plat nomor kendaraan SS yang terpasang di Sd.Kfz.251/7
seperti yang ditampilkan di atas sebenarnya hanyalah sekedar ilustrasi
saja karena di foto aslinya tidak kelihatan!
Buku "Viking Summer; 5.SS-Panzer-Division in Poland 1944" karya Dennis Oliver
No comments:
Post a Comment