Die Deutsche Wochenschau (Berita Mingguan Jerman) adalah judul dari seri film berita terpadu yang dirilis di bioskop-bioskop Jerman Nazi dari bulan Juni 1940 hingga akhir Perang Dunia II, dengan edisi terakhir yang diterbitkan pada tanggal 22 Maret 1945. Produksi film berita yang terkoordinasi ini dibuat sebagai instrumen penting untuk distribusi massal propaganda Nazi di masa perang.
Isi dari Die Deutsche Wochenschau No. 631 - 7 Oktober 1942:
00:50 - Peringatan kedua penandatanganan Pakta Tripartit.
01:38 - Erwin Rommel berbicara di hadapan para wartawan di Berlin.
02:18 - Pemberian Marschallstab untuk Erwin Rommel oleh Hitler.
02:36 - Pembukaan Dana Bantuan Perang Musim Dingin 1942/43 yang dihadiri oleh Rommel dan Hitler.
06:33 - Situasi peperangan di wilayah utara Front Timur.
07:17 - Konsumsi untuk para prajurit anggota Divisi SS "Nord".
10:30 - Situasi peperangan di wilayah tengah Front Timur.
13:03 - Walter Model dalam upacara penganugerahan medali untuk anggota RAD di Rzhev.
13:16 - Operasi penyerbuan ke parit pertahanan Rusia.
15:40 - Panen gandum dan tanaman pangan lainnya di garis belakang pertempuran.
17:08 - Aksi pesawat-pesawat Junkers Ju 88 dalam misi pemboman di Front Timur.
18:39 - Friedrich Paulus dan Walter Heitz di perbatasan terluar Stalingrad.
21:00 - Pengibaran bendera Swastika di Stalingrad.
Sumber :
Bundesarchiv via XX History Footage
No comments:
Post a Comment