Panzer-panzer
milik 3.Kompanie/SS-Panzer-Regiment 12/12.SS-Panzer-Division "Hitlerjugend" dicat warna pasir dengan
tambahan efek kamuflase garis-garis hijau dan merah, dan sebagai
contohnya adalah Panzerkampfwagen V Panther #304 di atas yang merupakan
milik dari komandan kompi SS-Obersturmführer Rudolf von Ribbentrop. Tank
satu ini difoto saat sedang menjalani masa pelatihan di Flanders.
Perhatikan bahwa turmnummer-nya dicat dengan tangan dan bukannya dicap.
Berdasarkan kesaksian para veteran, warnanya adalah merah dengan outline
putih. Berdiri di sebelah kiri dengan jaket kulit hitam Kriegsmarine
adalah Fritz Freiberg, richtschütze (gunner) dari Panther "304"
Panzerkampfwagen III Ausf.J satu ini adalah contoh paling sempurna dari kemampuan pihak Jerman untuk selalu beradaptasi di medan peperangan, dan dalam hal ini adalah pola kamuflase putih musim dingin. Tidak seperti kamuflase lain yang dibuat dengan menggunakan cat, warna putih yang melekat di sekujur badan panzer ini dibuat dengan memanfaatkan kapur tulis (perhatikan pola awut-awutannya)! Foto ini sendiri dijepret oleh Kriegsberichter Tannenberg di bulan Februari 1942, saat Oberkommando der Wehrmacht dengan terburu-buru mengirimkan unit-unit panzernya demi menambal kebocoran di garis pertahanannya yang berada di sekitar kota Moskow, Uni Soviet. Pada saat itu Oberkommando der Wehrmacht masih belum mengantisipasi dengan baik datangnya musim dingin, sehingga sebagian besar mesin perang yang dikirimkan masih memakai cat musim panas dan bukannya putih. Di latar belakang kita bisa melihat sepasang mittlerer schützenpanzerwagen Sd.Kfz.251 (kemungkinan Ausf.B), yang parkir di pinggir rumah-rumah yang terbakar
Panzerkampfwagen III Ausf.J satu ini adalah contoh paling sempurna dari kemampuan pihak Jerman untuk selalu beradaptasi di medan peperangan, dan dalam hal ini adalah pola kamuflase putih musim dingin. Tidak seperti kamuflase lain yang dibuat dengan menggunakan cat, warna putih yang melekat di sekujur badan panzer ini dibuat dengan memanfaatkan kapur tulis (perhatikan pola awut-awutannya)! Foto ini sendiri dijepret oleh Kriegsberichter Tannenberg di bulan Februari 1942, saat Oberkommando der Wehrmacht dengan terburu-buru mengirimkan unit-unit panzernya demi menambal kebocoran di garis pertahanannya yang berada di sekitar kota Moskow, Uni Soviet. Pada saat itu Oberkommando der Wehrmacht masih belum mengantisipasi dengan baik datangnya musim dingin, sehingga sebagian besar mesin perang yang dikirimkan masih memakai cat musim panas dan bukannya putih. Di latar belakang kita bisa melihat sepasang mittlerer schützenpanzerwagen Sd.Kfz.251 (kemungkinan Ausf.B), yang parkir di pinggir rumah-rumah yang terbakar
Sumber :
Buku "Panzer Vor: German Armor At War 1939-45" karya Frank V. De Sisto
Buku "The Panzers and the Battle of Normandy" karya Georges Bernage
No comments:
Post a Comment