Thursday, November 6, 2014

Foto Wilhelm Balthasar

Major Wilhelm Balthasar (2 Februari 1914 - 3 Juli 1941). Dia meraih 6 kemenangan udara dalam Perang Saudara Spanyol. Awalnya dianugerahi Spanienkreuz in Gold saja tapi kemudian dia (bersama Adolf Galland) mendapat pemberitahuan pada tanggal 20 Juni 1939 bahwa medalinya 'diupgrade' menjadi Spanienkreuz in Gold mit Brillanten sehingga medali yang lama harus dikembalikan! Total kemenangannya adalah 47 yang dibukukan dalam 300 feindflug. Hauptmann Balthasar tewas dalam dogfight melawan pesawat-pesawat RAF di atas Aire, Prancis, tanggal 3 Juli 1941. Dia dinaikkan pangkatnya secara anumerta menjadi Major dan jenazahnya dikuburkan di kompleks pemakaman Perang Dunia I berdampingan dengan ayahnya, seorang prajurit Jerman yang tewas dalam pertempuran di Prancis dalam Perang Dunia Pertama beberapa puluh tahun sebelumnya! Biografi singkatnya bisa dilihat DISINI


 Wilhelm Balthasar dengan medali Ritterkreuz des Eisernen Kreuzes #62 yang diperolehnya tanggal 14 Juni 1940 sebagai Hauptmann dan Staffelkapitän 7.Staffel / III.Gruppe / Jagdgeschwader 27 (JG) 27 / VIII.Fliegerkorps / Luftflotte 3, setelah mencatat 23 kemenangan udara. Dalam foto ini dia mengenakan feldbluse Luftwaffe dengan medali Flugzeugführerabzeichen (Pilot's Badge) versi bahan kain yang dijahitkan ke seragamnya


 Para pilot jagoan Luftwaffe dan Generaloberst Dr.-Ing. h.c. Ernst Udet (Generalluftzeugmeister und Chef des Planungsamts der Luftwaffe) berfoto bersama di Prancis tanggal 4 September 1940. Dari kiri ke kanan: Hauptmann Wilhelm Balthasar (Gruppenkommandeur III./JG 3); Hauptmann Walter "Gulle" Oesau (Gruppenkommandeur III./JG 51), Oberstleutnant Adolf Galland (Geschwaderkommodore JG 26 "Schlageter"); Ernst Udet; Oberstleutnant Werner Mölders (Inspekteur der Jagdflieger); Hauptmann Rolf Pingel (Gruppenkommandeur I./JG 26 "Schlageter"); dan Leutnant Hartmann Grasser (Flugzeugführer di II./ZG 2)


 Hauptmann Wilhelm Balthasar (Gruppenkommandeur III./JG 3) saat baru keluar dari kokpit pesawatnya,
Messerschmitt Bf 109 E-4 (G1+I) Werknummer 1559 "Grüne 1". Pada tanggal 4 September 1940, Balthasar menjalani perawatan setelah terluka di kedua kaki dalam pertempuran udara melawan pesawat Spitfire Inggris dari 222 Squadron RAF di atas Canterbury/London. Meskipun lukanya terbilang cukup parah, Balthasar sudah kembali terbang menjemput musuh 14 hari kemudian! Tidak hanya itu, pada tanggal 23 September 1940 dia berhasil menembak jatuh dua pesawat Spitfire Inggris dengan hanya menggunakan 88 peluru dari kanon dan MG-nya! Dia mengklaim tiga kemenangan lagi sebelum menyerah pada kenyataan bahwa luka di kakinya makin memburuk dan mengharuskannya menjalani masa perawatan di rumah sakit bulan November 1940


Foto ini terdapat dalam buku "Jagdgeschwader 3 Udet in World War II: II./JG 3 in Action with the Messerschmitt Bf 109" karya Jochen Prien dan memperlihatkan perbincangan antara Gruppenkommandeur III./JG 3 Hauptmann Wilhelm Balthasar (kiri) dengan Geschwaderkommodore JG 3 Major Günther "Franzl" Lützow (tengah). Foto diambil di Desvres (Prancis) akhir bulan September 1940


Hauptmann Wilhelm Balthasar (Gruppenkommandeur III.Gruppe / Jagdgeschwader 3) sedang mendeskripsikan kemenangan ganda terakhir yang diraihnya dalam pertempuran udara melawan pesawat-pesawat Spitfire tanggal 23 September 1940 (korban ke-25 dan ke-26). Foto-foto lain dari sesi yang sama menunjukkan bahwa dia diambil tak lama setelah sang jagoan udara pulang dari misinya dan memperlihatkan momen-momen pertama di lapangan udara dimana Balthasar begitu "bernafsu" untuk menceritakan pengalaman tempur yang baru dialaminya. Dari kiri ke kanan: Hauptmann Balthasar, Oberleutnant Erwin Neuerburg (Staffelkapitän 7.Staffel / III.Gruppe / Jagdgeschwader 3), Major Günther Lützow (Geschwaderkommodore Jagdgeschwader 3), Oberleutnant Egon Troha (Staffelkapitän 9.Staffel / III.Gruppe / Jagdgeschwader 3), serta ajudan Balthasar yang tidak diketahui namanya


Para anggota III.Gruppe / Jagdgeschwader 3 (JG 3) dalam sebuah upacara penganugerahan medali yang diselenggarakan pada tanggal 27 September 1940 untuk merayakan keberhasilan Oberleutnant Herbert Eggers (Stab III.Gruppe) yang meraih kemenangan udara pertamanya yang juga sekaligus menjadi kemenangan ke-100 bagi pilot-pilot III./JG 3. Dari kiri ke kanan: Oberleutnant Egon Troha (Staffelkapitän 9.Staffel / III.Gruppe / Jagdgeschwader 3. Empat kemenangan udara sampai saat itu), Oberleutnant Eggers (satu kemenangan), Leutnant Franz Beyer (Flugzeugführer di 8.Staffel / III.Gruppe. tiga kemenangan), Leutnant A. Reich, Feldwebel Ferdinand Herbert Springer (Flugzeugführer di 7.Staffel / III.Gruppe. dua kemenangan), Unteroffizier Josef "Jupp" Keil (Flugzeugführer di 8.Staffel / III.Gruppe. lima kemenangan), Feldwebel Eberhard von Boremski (Flugzeugführer di 9.Staffel / III.Gruppe. tiga kemenangan), dan Hauptmann Wilhelm Balthasar (Gruppenkommandeur III.Gruppe / Jagdgeschwader 3. 35 kemenangan)


 Geschwaderkommodore JG 3 Major Günther "Franzl" Lützow (kiri) berbincang-bincang dengan Gruppenkommandeur III./JG 3 Hauptmann Wilhelm Balthasar (tengah) sementara di belakang mereka terlihat ekor dari pesawat Messerschmitt Bf 109 E-4 (G1+I) Werknummer 1559 yang biasa diterbangkan oleh Balthasar. Kedua orang ini sama-sama merupakan veteran Perang Saudara Spanyol (1936-1939). Perhatikan bahwa ekor pesawat tersebut telah dipenuhi oleh 38 buah balkenabschuss (baris kemenangan), dengan 27 diantaranya diraih dengan menembak jatuh pesawat musuh di udara (Abschuss, panah ngaceng ke atas), sementara 9 sisanya dengan menembak pesawat musuh saat masih berada di darat (Bodenzerstörungen, panah lemah syahwat ke bawah). Di setiap baris terdapat keterangan tanggal terjadinya. Foto diambil tanggal 8 Oktober 1940


Foto ini kemungkinan besar memperlihatkan upacara pengambilalihan jabatan Gruppenkommandeur III./JG 3 dari tangan Hauptmann Wilhelm Balthasar (kiri) ke Hauptmann Walter Oesau (kanan) yang diselenggarakan secara sederhana tapi khidmat di sebuah lapangan sepakbola tanggal 10 November 1940. Dua-duanya sama-sama jagoan udara Luftwaffe dan juga sama-sama Ritterkreuzträger. Balthasar akan menempati posisi baru sebagai instruktur di Jagdfliegerschule (JFS) Werneuchen sebelum didapuk sebagai Geschwaderkommodore JG 2 bulan Februari 1941. Kelak setelah kematian Balthasar bulan Juli 1941, Oesau pula yang akan ditunjuk untuk menggantikannya!



Hauptmann Walter Oesau berfoto dengan pesawat Messerschmitt Bf 109 E-4 (G1+I) Werknummer 1559 milik Wilhelm Balthasar (Gruppenkommandeur III./JG 3) di tahun 1940. Nantinya Oesau akan menggantikan Balthasar sebagai Gruppenkommandeur bulan November 1940. Dia mencetak kemenangan udara pertamanya dalam Perang Dunia II tanggal 13 Mei 1940 setelah menembak jatuh sebuah pesawat Curtiss P-36 Hawk (saat itu Oesau bergabung di 7./JG 51). Hanya beberapa bulan setelahnya (20 Agustus 1940) dia dianugerahi Ritterkreuz setelah menjadi pilot kelima Jerman dalam Perang Dunia II yang mencetak 20 kemenangan udara


 Hauptmann Wilhelm Balthasar (Geschwaderkommodore JG 2 "Richthofen") di atas kokpit pesawat Messerschmitt Bf 109E, awal tahun 1941. Marking yang tertera di badan pesawat bukanlah lambang palu arit seperti yang anda pikirkan melainkan insignia "R" (Richthofen)! Pesawat-pesawat yang tercatat pernah dicicipinya sepanjang karirnya sebagai pilot pemburu: Messerschmitt Bf 109C "6x16" dari J/88, Messerschmitt Bf 109D, Messerschmitt Bf 109E-4 Werknummer 1486 (Mei 1940), Messerschmitt Bf 109E-4 Werknummer 1559 "Grüne 1" dari 7/JG-27 (Mei 1940), Messerschmitt Bf 109F-4 Werknummer 7066 "<+" (hilang 7 Maret 1941), Messerschmitt Bf 109 E-4 (G1+I) Werknummer 1559 (September 1940), dan Messerschmitt Bf 109 F-4 <+-) Werknummer 7066 (pada saat kematiannya)


 
Dari kiri ke kanan: Hauptmann Wilhelm Balthasar (Geschwaderkommodore JG 2), Oberleutnant Werner Machold (Staffelkapitän 7./JG 2), Hauptmann Hans "Assi" Hahn (Gruppenkommandeur III./JG 2), dan Oberleutnant Erich Leie (Geschwaderadjutant JG 2). Insignia yang terdapat di badan pesawat Messerschmitt Bf 109 di latar belakang berasal dari 7.Staffel / Jagdgeschwader 2 (JG 2) "Richthofen". Foto ini diambil tahun 1941


 Hauptmann Wilhelm Balthasar (Geschwaderkommodore JG 2 "Richthofen") sedang memperhatikan sebuah model pesawat Messerschmitt Bf 109 berukuran mini. Tidak diketahui apakah miniatur pesawat tersebut merupakan contoh untuk versi Messerschmitt Bf 109 terbaru ataukah hanya sekedar mainan belaka. Yang jelas, biasanya para instruktur Luftwaffe selalu dibekali dengan model-model pesawat semacam ini agar mempermudah mereka dalam memberikan penjelasan kepada anak didiknya atau saat mengenali pesawat musuh di udara


 Kartupos Röhr seri Ritterkreuzträger bergambar jagoan udara Luftwaffe Hauptmann Wilhelm Balthasar ini diterbitkan setelah kematiannya pada tanggal 3 Juli 1941. Disini terlihat bahwa medali Eichenlaub telah ditambahkan pada Ritterkreuz-nya, sebuah praktek edit foto yang biasa dilakukan pada masa Perang Dunia II bagi para pahlawan perang Jerman yang mendapatkan medalinya secara anumerta (setelah dia gugur). Balthasar sendiri sebenarnya dianugerahi Ritterkreuz des Eisernen Kreuzes mit Eichenlaub pada saat dia masih hidup (2 Juli 1941), tapi sayangnya dia "menikmati" statusnya sebagai seorang Eichenlaubträger hanya selama beberapa jam saja, karena sehari kemudian Balthasar tewas dalam pertempuran udara di atas Ardennes. Karenanya, tak diketahui adanya foto asli yang memperlihatkan dia mengenakan medali Eichenlaub-nya


Sketsa Wilhelm Balthasar sebagai seorang Hauptmann dan Gruppenkommandeur III.Gruppe / Jagdgeschwader 3 (Gambar kapak merupakan lambang dari Gruppe tersebut). Gambar ini dibuat oleh Wolfgang Willrich yang merupakan pelukis perang kenamaan Jerman era Nazi. Dia ditugaskan oleh Kementerian Propagandanya Goebbels untuk membuat karya seni seri para Ritterkreuzträger (peraih Ritterkreuz). Karenanya sang pelukis mengunjungi hampir semua front demi melukis langsung para pahlawan tersebut yang dia temui. Karya-karyanya ini nantinya disebarluaskan dalam bentuk kartu pos dan sangat populer di Jerman dalam era Perang Dunia II


Sumber :
Buku "Luftwaffe at War: Luftwaffe Aces of the Western Front" karya Robert Michulec
Foto koleksi Bill T "12thpanzer"
www.aircrewremembered.com
www.audiovis.nac.gov.pl
www.falkeeins,blogspot.com
www.forum.axishistory.com 
www.luftwaffe.cz
www.ww2aircraft.net

No comments: