Friday, September 9, 2011

Kamuflase Pesawat Nazi Jerman

Pola kamuflase yang menarik diperlihatkan oleh pesawat Focke-Wulf Fw 58 A-0 (Stkz. KK+UB, Werknummer 1198) yang merupakan alat transportasi pribadi milik Profesor Kurt Tank yang merupakan kepala perancang Focke-Wulf. Foto ini diambil di musim panas 1943 di lapangan udara pabrik Focke-Wulf di Bad Eilsen. Perhatikan pola berkelak-kelok kecil dengan warna pasir (?) serta pita putih di bagian belakang dari “Weihe”. Kedua hal ini mengindikasikan bahwa pesawat tersebut baru saja kembali dari Mediterania. KK+UB pertama kali dilaporkan keberadaannya di Bremen tahun 1939 dan merupakan salah satu dari beberapa pesawat kurir yang digunakan untuk bepergian oleh Prof. Kurt Tank


Sumber :

Majalah "Luftwaffe im Focus" edisi No.1 tahun 2002

No comments: