Wednesday, May 18, 2011

Foto Grafiti Nazi Jerman

PANZERTRUPPEN

Oberwachtmeister Richard Schramm adalah jagoan tank dengan 44 kemenangan dari Sturmgeschütz-Abteilung 202. Dia menerima Ritterkreuz tanggal 23 Desember 1942 setelah menghancurkan 12 tank Soviet dalam pertempuran di Rzhev, sebuah kota di Volga (Rusia). Dia kemudian dilaporkan menghilang dalam pertempuran tanggal 17 Juni 1944, dan dipercaya telah tewas. Meriam StuG-nya dikasih nama "Seeteuffel" (Setan Laut)


 Foto ini diambil pada saat berlangsungnya Pertempuran Kursk bulan Juli 1943 dan memperlihatkan saat SS-Sturmbannführer Christian Tychsen (kanan, Kommandeur II.Abteilung / SS-Panzer-Regiment 2 / SS-Panzergrenadier-Division "Das Reich") memberi selamat pada salah seorang komandan kompinya yang berpangkat SS-Untersturmführer yang berprestasi dalam pertempuran di hari itu. Di belakang mereka terparkir sebuah Panzerbefehlswagen III (5 cm L/60) Ausf.M (Sd.Kfz.141/1) yang dilengkapi dengan schürzen pelindung rantai roda. Sebuah teropong dari jenis Dienstglas 6x30 M H/6400 tergantung di depan seragam kombi (terusan) Tychsen yang bercorak kamuflase SS-Erbsenmuster, sementara sang SS-Untersturmführer memakai kombi SS-Eichenlaubmuster. Tychsen juga menambahkan saku kaki di kombinya. Grafiti yang terdapat di Panzer III di belakang mereka kemungkinan berbunyi "El Racho" (Perokok) atau "Karacho" (Dengan Cepat)


Salah satu dari delapan buah Panzerkampfwagen VI Tiger I Ausf.E milik Tigergruppe Meyer di bulan Agustus 1943. Dia diberi nama "Stroich" (Pengembara), dan menggunakan cat dasar kuning gelap yang dikamuflasekan dengan warna hijau zaitun dan, kemungkinan besar, garis merah-coklat di sekelilingnya. Tidak seperti unit-unit panzer lainnya, Tiger-Tiger yang tergabung dalam unit tempur kecil ini (dua Zug dengan masing-masing empat Tiger) hanya menggunakan turmnummer (nomor kubah) dengan penomoran satu digit saja (dan bukan tiga seperti biasanya). Lambang perisai yang dihiasi oleh Baltenkreuz (Salib Jerman) di lapisan baja depan merupakan penanda Tigergruppe Meyer karena selama bulan Agustus s/d September 1943, schwere Panzer-Kompanie/Tigergruppe Meyer di-BKO kan ke (44.) Reichsgrenadier-Division Hoch und Deutschmeister (HuD) untuk keperluan pelucutan tentara Italia setelah menyerahnya negara sekutu Jerman tersebut ke tangan Sekutu bulan September 1943. Lambang dari Divisi HuD sendiri adalah Baltenkreuz


 

Musim semi 1944 di Saint-Martin-de-Fresnay, setengah jalan antara Lisieux dan Saint-Pierre-sur-Dives, Prancis. Salah satu dari Panzerkampfwagen IV milik Panzer-regiment 22 / 21.Panzer-Division telah berhenti di depan toko grosir Madame Leroy yang merangkap café dan restoran untuk mensuplai kembali persediaan... Camembert! Madame Leroy sendiri melihat begitu bernafsunya para awak panzer ini dari jendela loteng saat pekerjanya yang kikuk menyerahkan "suplai" yang berharga tersebut - yang tak akan berguna apa-apa dalam menahan gerak maju pasukan Sekutu, apalagi dengan dengan tunggangan mereka yang merupakan Panzer IV Ausf.C bermeriam pendek keluaran tahun 1940 yang sudah agak ketinggalan zaman. Panzer tersebut dilaburi cat warna kuning pasir standar tanpa ditambahi marking apa pun, kecuali nama pacar dari si supir, "Hedi" yang tertulis di celah katup pelindung besi untuk melihat. Nama anak perempuan operator-radio, "Elfriede", tidak terlalu terlihat jelas dan nampaknya ditulis menggunakan kapur tulis

-------------------------------------------------------------------

PESAWAT  LUFTWAFFE


 Feldwebel Konrad "Pitt" Bauer (Flugzeugführer di 5.Staffel / II.Gruppe / Jagdgeschwader 300 "Wilde Sau") berpose di atas kokpit pesawat pemburu Focke-Wulf Fw 190 A-8 (Werknummer 171641) "Rote 3" yang diberi grafiti "Kornjark". Ketika ditanya apakah itu adalah nama akek, tuak, anggur orangtua atau sebangsanya (karena pilot satu ini memang pemabok berat!), Bauer menjawab bahwa sebenarnyalah itu adalah nama Nordik. Foto ini diambil oleh Kriegsberichter Doelfs dan pertama kali dipublikasikan pada tanggal 18 September 1944. Teks aslinya berbunyi: "Er vernichtete vierzehn 'Viermotorige'. Der Luftkrieg der letzten Wochen wird vor allem durch die mit sämtlichen Mitteln gesteigerte Offensive des Feindes vom Westen und Süden gegen das Reichsgebiet gekennzeichnet. Sie Stellen an unsere Abwehr, insbesondere an unsere Jäger, die höchsten Anforderungen. Hier einer unserer erfolgreichen Jäger, Feldwebel Konrad Bauer. Er bezwang bisher 36 feindliche Flugzeuge, unter ihnen 14 'Viermotorige'" (Dia menghancurkan 14 "Pesawat Mesin Empat". Peperangan udara di minggu-minggu ini ditandai dengan semakin meningkatnya sumber daya ofensif musuh melawan Reich dari Barat dan Selatan. Kondisi ini menuntut para pemburu kita untuk mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Ini adalah salah satu pemburu yang paling sukses, Sersan Konrad Bauer. Dia telah menembak jatuh 36 pesawat musuh dengan 14 diantaranya adalah "Mesin Empat")

-------------------------------------------------------------------

SEPEDA MOTOR 

Seorang pengendara sepeda motor dari 27. SS-Freiwilligen Grenadier Division "Langemarck" sedang membersihkan motor kesayangannya dengan air di dekat front tahun 1942. Tulisan yang tertera di samping motor tersebut berbunyi "Breydel", yang merupakan pahlawan bangsa Flemish abad pertengahan dalam pertempuran melawan Prancis di tahun 1302


Sumber :

Buku "The Panzers and the Battle of Normandy" karya Georges Bernage
Buku "Tiger" karya Thomas Anderson 
Foto koleksi Bundesarchiv Jerman
www.commons.wikimedia.org
www.forum.axishistory.com

No comments: