Wednesday, December 10, 2014

Foto Berwarna Kanada dalam Perang Dunia II

 Foto ini memperlihatkan empat orang prajurit dari 3rd Canadian Infantry Division, dari kiri ke kanan: Sergeant Traplin, Bombardier Heldon, Bombardier Blank dan Sergent Kennedy. Mereka sedang berpose dengan senjata anti pesawat udara 40mm/L60 Bofors buatan Swedia setelah baru saja menembak jatuh sebuah pesawat Luftwaffe di atas pantai dekat sarang pertahanan mereka yang terletak di wilayah Bernières-sur-Mer dekat Juno Beach (Normandia), 6 Juni 1944. Pada saat foto ini diambil pesawat-pesawat Jerman masih aktif di wilayah tersebut. Pada saat D-Day, sekitar 30.000 orang prajurit Kanada telah mendarat di Normandia dan 340 orang di antaranya tewas dalam pertempuran di bibir pantai. Orang yang menghadap ke kiri di tengah sedang menggunakan Stiffkey Sight buatan Inggris, sebuah alat komputer mekanis sederhana yang mampu membantu mengarahkan penglihatan gunner senjata mengikuti target yang bergerak dengan cepat. Senjata AA Bofors sendiri adalah sebuah senjata yang mobil dan biasanya dipindahkan dengan cara ditarik menggunakan GMC atau truk Dodge 6x6. Awaknya terdiri dari delapan orang yang terdiri dari komandan, gunner, dua loader, penunjuk arah, operator ketinggian, operator radio, dan supir truk penarik


Sumber :
www.stolly.org.uk

No comments: