Upacara
penganugerahan medali Eisernes Kreuz II.Klasse untuk para prajurit
Rumania dari unit Pasukan Gunung. Mereka merupakan bagian dari AD ke-3
Rumania yang ikut membantu ekspansi Jenderal Erich von Manstein (11.
Armee) di Krimea. AD ke-3 Rumania sendiri terdiri dari Korps Kavaleri
(Brigade Kavaleri ke-5, ke-6 dan ke-8) dan Korps Gunung (Brigade Gunung
ke-1, ke-2 dan ke-4). Skuadron Pengintai Udara ke-19 dan ke-21
(dilengkapi dengan pesawat IAR-39) serta Skuadron Penghubung ke-111
(pesawat F-10G) juga diperbantukan kepadanya. Total terdapat 74.700
prajurit di bawah komando Letnan Jenderal Petre Dumitrescu
Oberst Friedrich-Wilhelm Müller (memakai schirmmütze, Kommandeur Infanterie-Regiment 105 / 72.Infanterie-Division) bersama dengan General der Artillerie Maximilian Fretter-Pico (memakai bergmütze, Kommandierender General XXX. Armeekorps). Tidak ada keterangan lain mengenai foto ini, meskipun kemungkinan besar diambil pada saat kunjungan Fretter-Pico ke daerah operasional Infanterie-Regiment 105 pimpinan Müller, bulan Mei s/d Juni 1942 (pada saat itu 72. Infanterie-Division ditugaskan di Semenanjung Krim yang terletak di wilayah selatan Front Timur). Uniknya, meskipun pada saat foto ini diambil kedua orang tersebut sudah menjadi Ritterkreuzträger (peraih Ritterkreuz), tapi mereka sama-sama tidak mengenakan medali bergengsi tersebut di leher masing-masing!
Oberst Friedrich-Wilhelm Müller (memakai schirmmütze, Kommandeur Infanterie-Regiment 105 / 72.Infanterie-Division) bersama dengan General der Artillerie Maximilian Fretter-Pico (memakai bergmütze, Kommandierender General XXX. Armeekorps). Tidak ada keterangan lain mengenai foto ini, meskipun kemungkinan besar diambil pada saat kunjungan Fretter-Pico ke daerah operasional Infanterie-Regiment 105 pimpinan Müller, bulan Mei s/d Juni 1942 (pada saat itu 72. Infanterie-Division ditugaskan di Semenanjung Krim yang terletak di wilayah selatan Front Timur). Uniknya, meskipun pada saat foto ini diambil kedua orang tersebut sudah menjadi Ritterkreuzträger (peraih Ritterkreuz), tapi mereka sama-sama tidak mengenakan medali bergengsi tersebut di leher masing-masing!
No comments:
Post a Comment